Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel GGWP lainnya di IDN App
kamen rider zeztz global - featured.jpg
Featured image untuk Kamen Rider Zeztz (youtube/toei)

Intinya sih...

  • TOEI mengumumkan entri terbaru Kamen Rider bernama Zeztz.

  • Kamen Rider Zeztz hadir dengan desain yang tergolong minimalis, menggabungkan desain Kamen Rider Ichigo yang dibalut ulang ala superhero dari Amerika.

  • Zeztz akan menjadi Kamen Rider pertama yang akan dirilis secara Global bersamaan dengan Jepang, namun penonton Indonesia tampaknya tidak akan bisa mengakses secara resmi.

Kamen Rider, sebuah nama yang mungkin tidak asing bagi para kaum millenial di Indonesia, hadir sebagai sebuah seri superhero dari Jepang. Seri ini termasuk salah satu dari acara Minggu pagi yang populer dikalangan anak-anak di Jepang.

Terlepas dari fokusnya yang ditujukan untuk menjual mainan, nyatanya seri ini juga digemari oleh para remaja hingga orang dewasa. Fokus ceritanya yang terkadang mengarah pada tema yang cukup serius membuat seri ini dicintai oleh segala macam kalangan.

Sayangnya, diluar Jepang, seri ini tidak begitu diketahui oleh para penggiat pop culture. Sebelumnya, sempat ada upaya-upaya untuk membawakan seri ini menuju ranah Global layaknya Power Rangers yang mendominasi di Barat, namun sayangnya entri seperti Kamen Rider Dragon Knight pun gagal memikat hati para konsumen.

Zeztz, Entri Mendatang dengan Gaya yang Fresh.

Tampak samping Kamen Rider Zeztz (youtube/toei)

Dengan Kamen Rider Gavv yang akan segera berakhir, TOEI pun sudah mulai mempersiapkan sebuah video promosi untuk entri baru di seri Kamen Rider ini. Dinamakan sebagai Zeztz, seri yang dieja dengan sebutan Zets ini tampak mengambil tema mimpi.

Kamen Rider Zeztz tampil dengan trailer yang tampak berbeda dibandingkan seri-seri sebelumnya, membawakan vibe yang lebih dewasa. Uniknya, promotional video ini juga membawakan bahasa Inggris yang ditutup dengan kata mezamero yang berarti "bangun".

Melihat desain dari Zeztz, kita juga melihat sebuah perubahan drastis secara desain. Zeztz membawakan desain yang terkesan minimalis, mengambil inspirasi dari Kamen Rider Ichigo yang digabung dengan elemen-elemen ala superhero dari Barat.

Tampak depan Kamen Rider Zeztz (youtube/toei)

Desain baru ini sayangnya terasa seakan TOEI ingin meninggalkan ciri khas dari Kamen Rider yang membuat seri ini ikonis. Tidak ada lagi sebuah desain dimana sang pahlawan menggunakan armor yang terlihat keren, Zeztz justru malah terlihat seperti superhero dengan kostum minimalis layaknya Spiderman.

Hal lain yang terlihat janggal adalah posisi driver atau alat transformasi yang digunakan. Biasanya, driver akan diposisikan di pinggang para penggunanya, namun kali ini driver Zeztz malah diposisikan di posisi bahu yang menyilang menuju dada kanan.

Upaya Memikat Penonton Internasional.

Kamen Rider Zeztz (youtube/toei)

Kemungkinan besar, alasan kenapa TOEI memilih untuk memilih desain yang serba simpel ini adalah untuk mencoba memikat para penonton Global dengan desain yang tidak terlihat warna-warni dan lebay layaknya entri seperti Kamen Rider Gavv maupun Revice.

Melalui informasi yang beredar, Zeztz akan menjadi Kamen Rider pertama yang akan mendapatkan eksposur internasional dengan diluncurkan bersamaan dengan Jepang. Sebelumnya, seri-seri Kamen Rider hanya mendapatkan rilisan ulang menuju Global melalui kanal Youtube seperti TokuSHOUTsu, yang itupun hanya terbatas pada beberapa episode awal saja.

Zeztz direncanakan akan dirilis menuju beberapa negara, seperti Amerika Serikat, Korea Selatan, Brazil, hingga Vietnam. Sayangnya, para penggemar Kamen Rider di Indonesia harus siap-siap kecewa, karena kita tidak akan mendapatkan rilisan bersamaan, memaksa para konsumen untuk sekali lagi berlayar di lautan liar.

Editorial Team