Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel GGWP lainnya di IDN App

Karakter Clea tengah mencuri perhatian para pembaca komik Marvel usai menggantikan Doctor Strange sebagai Sorceress Supreme di komik Death Of Doctor Strange (2021).

Di komik karya Jed Mackay dan Lee Garbett itu, Clea dikisahkan sebagai istri dari Stephen Strange alias Doctor Strange. Di komik, sang Sorcerer Supreme dikisahkan meninggal dunia.

Kemunculan Pertama Clea di Komik Marvel

Karakter Clea pertama kali muncul di komik Marvel berjudul Strange Tales #126 tahun 1964. Karakter ini adalah hasil karya Stan Lee dan Steve Ditko.

Karakter Clea pernah muncul di layar kaca dan diperankan oleh Anne-Marie Martin di serial televisi berjudul Dr. Strange pada tahun 1978.

Clea, Sorceress Supreme Pengganti Doctor Strange

Death Of Doctor Strange adalah komik mini seri lima edisi yang diterbitkan sejak 2021. Di komik ini, Doctor Strange dikisahkan meninggal dunia usai dibunuh sosok misterius.

Di seri terbarunya, Stephen Strange yang datang dari masa lalu berhasil menemukan pelaku yang membunuhnya di masa sekarang, menyelamatkan dunia, dan menunjuk Clea sebagai penggantinya.

Clea adalah anak dari penguasa Dark Dimension dan keponakan Dormammu, musuh dari Doctor Strange. Clea nekat mengkhianati keluarganya itu usai jatuh cinta dengan Stephen Strange.

Doctor Strange yang tewas menunjuk Clea sebagai Sorceress Supreme baru yang akan melindungi bumi, menggantikan dirinya. Clea pun menggunakan nama belakang Strange untuk menghormati suaminya yang telah meninggal itu.

Dengan kekuatannya, Clea pun menjadi salah satu Sorceress Supreme di Bumi dan Dark Dimension sekaligus. Menggunakan kekuatan itu Clea ingin membangkitkan kembali sang suami tercinta.

Usaha Clea Menghidupan Kembali Doctor Strange

Di tengah usahanya menghidupkan kembali Doctor Strange, Clea bertemu dengan makhluk misterius Harvestman yang menyebut dirinya sebagai Death’s emissary alias Utusan Kematian.

Harvestman melarang Clea membangkitkan kembali Doctor Strange dari kematian. Kisah Clea di komik Death Of Doctor Strange masih akan berlanjut di seri terakhir yaitu seri #5 yang bakal dirilis pada 27 Juli 2022.

Clea di MCU

Sejauh ini, karakter Clea belum pernah tampil di Marvel Cinematic Universe (MCU). Namun banyak penggemar Marvel yang berharap karakter ini hadir di seri ke-2 Doctor Strange yaitu Doctor Strange in the Multiverse of Madness yang tayang di Indonesia mulai 5 Mei 2022.

Meski belum ada informasi resmi dari Marvel Studios mengenai kemunculan karakter ini, beredar rumor yang menyebut aktor Emma Watson bakal memerankan Clea di Doctor Strange 2. Kita tunggu informasi selanjutnya ya, guys.

Ikuti terus informasi terbaru dan terupdate seputar game, esports, dan pop culture di GGWP.ID!

Editorial Team

Editorrien