Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel GGWP lainnya di IDN App

Meraup pendapatan hingga 48,5 juta US Dolar atau setara Rp 692 miliar, film live-action Cruella menuai kesuksesan secra global dan sudah sewajarnya jika Disney mempertimbangkan untuk membuat sekuel film Cruella.

Menduduki peringkat kedua Box Office saat ini setelah dirilis di bioskop di beberapa wilayah di dunia dan merilisnya lewat fitur Premiere Access di Disney+, kabarnya Disney mulai berdiskusi dengan sutradara Craig Gillespie dan penulis scenario Tony McNamara terkait sekuel film Cruella.

““Kami sangat senang dengan kesuksesan box office Cruella, bersama dengan kinerja Disney+ Premier Access yang kuat hingga saat ini,” ungkap juru bicara dari Disney.

Sang juru bicara juga menngungkapkan rspon positif penonton yang dilihat dari rating nilai yag diberikan lewat Rotten Tomatoes dan CinemaScore.

Film ini telah diterima dengan sangat baik oleh penonton di seluruh dunia dengan Audience Score di Rotten Tomatoes 97 persen dan A dari CinemaScore pada akhir pekan debut,” jelasnya.

Sumber: WPTV

Mengisahkan villain dari cerita 101 Dalmatians, film Cruella mengajak para penonton melihat kembali masa mudanya dan melihatkan alasan dari kekejaman yang dilakukan oleh tokoh Cruella De Vil (Emma Stone).

Cruella De Vil memliki nama asli Estella, ia adalah seorang gadis yang menjalani kehidupan sangat kejam. Sejak usia 12 tahun ia harus hidup sebagai pencuri bersama dua rekannya.

Lalu Estella mendapatkan kesempatkan untuk menyalurkan kecintaannya dalam bidang fashion dengan bekerja sebagai karyawan di rumah mode milik Nyonya Baroness (Emma Thompson).

Sumber: CNN

Nyonya Baroness akan menjelma menjadi musuh yang paling dibenci oleh Estella hingga akhirnya ia akan menampilkan jari dirinya yang tersembunyi sebagai Cruella De Vil.

Film ini juga didukung dengan original soundtrack yang dinyanyikan oleh Florence + The Machine dengan judul ‘Call Me Cruella’ yang diaransemen oleh composer Nicholas Britell.

Sang Vokalis, Florence Welch mengungkapkan dengan mengisi OST film Cruella menjadi salah satu pemenuhan mimpi masa kecilnya yang sudah lama terpendam.

Mari kita tunggu kabar selanjutnya terkait sekuel film Cruella, semoga sekuel film ini segera diproduksi oleh Disney.

 

Editorial Team

EditorRena Puji