Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel GGWP lainnya di IDN App
Fakta Film Cashero
Fakta Film Cashero (netflix.com)

Intinya sih...

  • Superpower bergantung pada uang tunai, menyinggung realita hidup modern

  • Superhero sangat membumi, konflik finansial dan moral mudah terhubung secara emosional

  • Karakter pendukung dengan kekuatan unik dan absurd, memberi sentuhan humor sekaligus kritik sosial

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Netflix kembali bikin heboh lewat serial Korea terbaru berjudul Cashero. Sejak rilis pada 26 Desember 2025, serial bergenre superhero ini langsung mencuri perhatian penonton global. Bukan karena efek CGI berlebihan, tapi justru karena konsepnya yang unik karena dekat dengan realita, dan penuh satire sosial.

Cashero menyajikan kisah pahlawan super yang kekuatannya bergantung pada uang tunai, sebuah ide sederhana tapi nendang. Berikut lima fakta menarik Cashero yang bikin serial ini layak masuk watchlist kamu.

In Article GGWP_.png


 

1. Superpower yang Bergantung pada Uang Tunai

Fakta Film Cashero (netflix.com)

Hal paling ikonik dari Cashero adalah konsep kekuatan utamanya. Kang Sang-woong, tokoh utama yang diperankan Lee Jun-ho, hanya bisa menggunakan kekuatan super sesuai jumlah uang tunai yang ia miliki. Semakin banyak uang di dompet, semakin besar pula kekuatannya.

Tapi setiap kali digunakan, uang itu benar-benar hilang. Konsep ini terasa segar karena langsung menyinggung realita hidup modern: idealisme sering kalah oleh kondisi finansial. Cashero sukses mengubah uang yang merupakan simbol kebutuhan hidup menjadi elemen konflik utama yang relevan dan mengena.

2. Superhero yang Sangat Membumi

Fakta Film Cashero (netflix.com)

Berbeda dari superhero ala Marvel atau DC, Cashero dengan sengaja menghindari gaya bombastis. Sutradara Lee Chang-min menyebut serial ini sebagai pendekatan superhero yang realistis. Sang-woong bukan orang spesial, melainkan pegawai negeri biasa dengan masalah utang keluarga, cicilan rumah, dan tekanan hidup.

Bahkan kekuatannya pun terasa tidak efisien dan penuh dilema. Pendekatan ini membuat penonton mudah terhubung secara emosional, karena konflik yang dihadirkan bukan sekadar soal menyelamatkan dunia, tapi juga bertahan hidup secara finansial dan moral.

3. Karakter Pendukung dengan Kekuatan Unik dan Absurd

Fakta Film Cashero (netflix.com)

Cashero tidak hanya mengandalkan satu superhero. Karakter pendukungnya justru mencuri perhatian lewat konsep kekuatan yang nyeleneh tapi menarik.

Ada pengacara Byeon Ho-in yang kekuatannya aktif saat mabuk alkohol, serta Bang Eun-mi yang memiliki kekuatan telekinetik berbasis jumlah kalori yang ia konsumsi. Kombinasi ini memberi sentuhan humor sekaligus kritik sosial. Alih-alih terlihat konyol, kekuatan mereka terasa simbolis dan memperkaya dunia Cashero sehingga membuat ceritanya lebih hidup dan tidak monoton.

4. Diadaptasi dari Webtoon Populer Kakao

Fakta Film Cashero (netflix.com)

Cashero merupakan adaptasi dari webtoon Kakao karya Lee Hoon dan No Hye-ok yang tergabung dalam Team Befar. Adaptasi ini terbilang sukses karena tetap setia pada esensi cerita aslinya, sambil menyesuaikan dengan format drama.

Visualisasi kekuatan, konflik antar karakter, hingga dinamika emosional diterjemahkan dengan rapi ke layar kaca. Bagi penggemar webtoon-nya, serial ini terasa seperti versi hidup dari cerita yang sudah mereka kenal. Kerennya, penonton baru tetap bisa menikmati ceritanya tanpa merasa kebingungan.

5. Langsung Meledak di Peringkat Global Netflix

Fakta Film Cashero (netflix.com)

Tak butuh waktu lama bagi Cashero untuk membuktikan popularitasnya. Hanya dalam dua hari setelah rilis, serial ini langsung menempati posisi kedua di peringkat global Netflix kategori non-English.

Minggu berikutnya, Cashero naik ke posisi pertama. Kritikus dan penonton sama-sama memuji keberaniannya memadukan realisme sosial, humor gelap, dan genre superhero. Dengan delapan episode berdurasi 47–60 menit, Cashero terasa padat, tidak bertele-tele, dan memuaskan hingga episode terakhir.

Cashero membuktikan bahwa genre superhero masih bisa terasa segar tanpa harus meniru formula Barat. Dengan konsep kekuatan berbasis uang, karakter yang membumi, dan kritik sosial yang halus tapi tajam, serial ini sukses mencuri perhatian global. Ditambah akting solid Lee Jun-ho dan jajaran cast pendukung yang kuat, Cashero menjadi tontonan yang menghibur sekaligus relevan. Jika kamu bosan dengan superhero klise, Cashero adalah alternatif yang wajib ditonton.

FAQ Singkat tentang Cashero

1. Apakah Cashero film atau serial?

Cashero adalah serial televisi Korea dengan total 8 episode.

2. Tayang di mana Cashero bisa ditonton?

Serial ini eksklusif tayang di Netflix.

3. Genre utama Cashero apa?

Superhero dengan sentuhan drama, humor, dan realisme sosial.

4. Apakah Cashero cocok untuk non-fans superhero?

Sangat cocok, karena ceritanya fokus pada konflik manusiawi.

5. Apakah ada kemungkinan musim kedua?

Belum diumumkan resmi, tapi respons positif membuka peluang besar.

Editorial Team