HIM bercerita tentang Cam Cade, pemain football muda yang berharap dapat dibimbing sang legenda, Isaiah White. Namun, latihan ekstrem dan perilaku aneh sang mentor membuat suasana menjadi mencekam.
Film ini dipromosikan besar-besaran karena nama Jordan Peele sebagai produser, memicu ekspektasi akan horor sosial yang kuat. Sayangnya, alur ceritanya tak sedalam harapan. Banyak kritikus menilai film ini ambigu, tak fokus, dan gagal menyampaikan komentar tajam tentang harga ketenaran.
Meski demikian, akting Marlon Wayans dan Tyriq Withers tetap dipuji, menyisakan perdebatan apakah HIM adalah flop murni atau potensi kultus masa depan.
Deretan film horor 2025 ini membuktikan bahwa promosi besar, nama populer, atau nostalgia tidak selalu menjamin kualitas.
Banyak judul yang digadang-gadang sebagai hits justru dinilai overrated karena eksekusi cerita yang kurang kuat, pendekatan simbolis berlebihan, hingga kegagalan mempertahankan esensi franchise. Meski beberapa tetap memiliki nilai hiburan, keenam film ini menjadi contoh bahwa horor membutuhkan keseimbangan antara atmosfer, cerita, dan inovasi untuk benar-benar menakutkan.