Bercerita tentang seorang agen baru di National Security Agency atau NSA yang bernama Darius Stone (Ice Cube). Dia harus berjuang untuk menggagalkan upaya pemberontak militan yang ingin menggulingkan pemerintahan Amerika Serikat.
Upaya penyerangan ini ternyata sudah sangat terencana dan tidak dilakukan oleh orang sembarangan. Terbukti orang terbaik seperti Agen Augustus Gibbons (Samuel L. Jackson) yang nyaris mati saat berupaya untuk mengehentikan serangan di daerah Virginia.
Bahkan agen terbaik mereka yang menjadi bintang utama di film sebelumnya yaitu Xander Cage (Vin Diesel) yang dilaporkan mati terbunuh di pulau Bora-bora.
Darius Stone sendiri merupakan mantan anggota Navy SEAL yang harus menjalani hukuman berupa kurungan selama 20 tahun akibat pelanggaran disiplin dengan menolak perintah langsung komandan tertinggi Navy saat itu.
Stone berhasil melarikan diri dengan bantuan dari Gibbons, sebuah upaya terakhir guna menggagalkan rencana para teroris ini. Dibantu oleh Zeke (Xzibit) dan Lola Jakcson (Nona Gaye), Stone diharuskan untuk mencuri hard drive dari bunker NSA.
Sanggupkah mantan narapidana ini menyelamatkan kedaulatan Amerika dari serangan para teroris ini? Atau dia harus menderita kegagalan saat seperti dia masih bersegaram Navy SEAL?
Baca Juga : Deretan Film Perang Terbaik dari Indonesia dan Luar Negeri, Wajib Nonton!