Peran content creator kini tidak bisa dipandang sebelah mata. Menurut data Market Insight, ada lebih dari 17 juta kreator konten di Indonesia, menjadikan mereka bagian penting dari ekosistem ekonomi kreatif nasional.
Melihat potensi besar ini, pemerintah bahkan telah membentuk Direktorat Konten Digital di bawah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).
“Ini menunjukkan bahwa pemerintah benar-benar melihat industri ini sebagai sektor penting,” ujar Yuana Rochma Astuti, Direktur Konten Digital Kemenparekraf, saat sesi workshop Find Your Potential (FYP) yang diselenggarakan oleh GGWP dan didukung oleh Ekraf.
