Taumatawhakatangihangakoauauotamateaturipukakapikimaungahoronukupokaiwhenuakitanatahu merupakan nama sebuah bukit yang ada di dekat Porangahau, bagian selatan Teluk Hawke, Selandia Baru.
Bukit setinggi 305 meter tersebut menjadi tempat dengan nama terpanjang, yaitu 85 karakter dan memecahkan rekor dunia. Tetapi tunggu dulu, nama super panjang dan rumit itu tentunya ada artinya.
Diambil dari bahasa Maori tersebut berarti “the summit where Tamatea, the man with the big knees, the climber of mountains, the land-swallower who travelled about, played his nose flute to his loved one”.
Kemudian, bagaimana cara orang lokal melafalkan nama tersebut? Tenang, meskipun nama aslinya rumit, bukit tersebut juga memiliki nama pendek, yaitu Taumata.