Siapa nih yang sudah tidak sabar menunggu versi live action dari Rurouni Kenshin? Nah pihak Rurouni Kenshin Movie baru saja ngasih bocoran baru soal salah satu karakternya nih slur.Melalui akun Twitter resmi film Rurouni Kenshin, terkuak sosok yang akan memerankan karakter Enishi Yukishiro.Si musuh utama Kenshin berdasarkan alur Jinchu versi manga. Kalau diintip dari fotonya sih mirip slur. Ini dia sosok pemeran Enishi Yukishiro di Rurouni Kenshin Movie!https://twitter.com/ruroken_movie/status/1227683857240969217Mackenyu bukan sosok asing di film adaptasi anime, sebelumnya dia sudah terlibat di Kaiji: Final Game sebagai Kanako Kirino dan Okuyasu di JoJo's Bizarre Adventure: Diamond is Unbreakable.Twitter resmi Rurouni Kenshin Movie juga memberi informasi mengenai karakter Enishi. Dia adalah sosok yang mengoperasikan perusahaan senjata pasar gelap di Tiongkok.Dia memanipulasi Shishio lewat penjualan senjata dan juga kapal perang kepada pria itu. Kalau kamu bertanya-tanya dari mana Juppongatana memperoleh senjata, pria inilah jawabannya.Baca Juga : 5 Anime Legend Ini Layak Banget untuk Dibikin Remake, Setuju?Kaoru Kamiya bukan kekasih pertama Kenshin Himura. Ia sebelumnya memiliki pasangan saat ia masih menjadi Battosai. Di versi manga, Enishi adalah saudara dari pasangannya itu.Begitu pasangan Kenshin itu gugur dengan tragis, Enishi pun mendendam dan siap membalas Kenshin dengan menyakitkan.Penasaran dengan Enishi? Rurouni Kenshin The Final akan hadir 3 Juli di Jepang. Lalu ada juga The Beginning yang menyusul Agustus.Baca Juga : Gak Cuma Naruto, Jagoan Anime Ini Juga Sukses Bangun Rumah Tangga!Nah, gimana menurut kamu soal aktor dan penampilan karakter Enishi Yukishiro di Rurouni Kenshin Movie? Sesuai bayangan kamu gak?Sumber : Duniaku