Baca artikel GGWP lainnya di IDN App
For
You

Jenis Shotgun PUBG Mobile Terbaik yang Wajib Kamu Miliki!

Shotgun PUBG Mobile merupakan salah satu senjata yang wajib digunakan untuk pertempuran jarak dekat. Senjata jenis ini umumnya mempunyai damage yang sangat mematikan untuk membunuh lawan di jarak tersebut.

Beberapa jenis shotgun juga dilengkapi dengan attachment yang bisa kamu gunakan untuk memaksimalkan hasil tembakanmu.

Shotgun PUBG Mobile yang Wajib Dimiliki oleh Seorang Player

Nah, jenis shotgun PUBG Mobile di bawah ini wajib kamu miliki untuk membunuh lawan mainmu dari jarak dekat.

1. DBS

Sumber: pubg.fandom.com

DBS merupakan shotgun PUBG Mobile paling yang wajib kamu miliki saat sedang bermain. Senjata ini mampu menyimpan hingga 14 peluru dengan waktu reload yang tercatat sampai 5,6 detik sebelum amunisi terisi kembali.

Senjata ini juga sangat cocok untuk digunakan dalam pertempuran jarak dekat. Selain itu, senjata yang satu ini bisa kamu pasangkan dengan scope agar lebih mudah untuk membidik lawan.

2. S1897

Sumber: pubg-mobile.fandom.com

Senjata kedua yang wajib kamu miliki dalam permainan PUBG Mobile adalah S1897. Senjata ini lebih mudah ditemukan dibandingkan dengan DBS. Namun, S1897 tidak mempunyai slot untuk extended mag.

Tapi, kamu bisa menggunakan choke shotgun untuk meminimalisir persebaran peluru dan membuat tembakan menjadi lebih fokus.

3. S686

Sumber: metaco.gg

Shotgun dengan damage besar selanjutnya adalah S686. Senjata ini memiliki 2 buah amunisi yang membutuhkan waktu 2 detik untuk reload.

Jangkauan senjata ini juga terhitung lebih jauh dibandingkan dengan shotgun lainnya. Sehingga senjata ini menjadi salah satu senjata favorit yang wajib kamu miliki.

4. S12K

Sumber: www.gfinityesports.com

S12K menjadi jenis shotgun tersakit yang mesti kamu gunakan saat bermain PUBG. Senjata ini termasuk senjata yang unggul untuk setiap pertarungan jarak dekat.

Damage yang mampu dihasilkan dari S12K ini adalah sebesar 198 poin. Untuk meningkatkan kemampuan senjata ini, kamu bisa melengkapinya dengan beberapa attachment, seperti extended mag, muzzle AR, hingga scope.

5. M1014

Sumber: mobilemodegaming.com

Jenis shotgun PUBG Mobile terakhir yang wajib kamu miliki adalah M1014. Senjata yang satu ini dihadirkan dengan kemampuan yang luar biasa dalam permainan.

Senjata ini menampung 7 peluru dalam satu magazine dan mampu membunuh musuh dalam jarak dekat yakni 25 meter. Namun, senjata eksklusif map Livik ini akan kamu temukan pada map lainnya, sehingga shotgun ini tergolong dalam senjata yang langka di PUBG.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Jefri Sibarani
EditorJefri Sibarani
Follow Us