Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel GGWP lainnya di IDN App
Klasemen The Gauntlet PMGC 2025 Day 1: ThunderTalk Gaming Dominasi
Sumber: YouTube PUBG Mobile Indonesia

Intinya sih...

  • The Gauntlet PMGC 2025 resmi dibuka, ThunderTalk Gaming mendominasi dengan 77 poin dan 2 WWCD.

  • MadBulls berada di posisi kedua dengan 66 poin, sementara R8 Esports dari Arab Saudi menempati posisi ketiga dengan 57 poin.

  • Alter Ego Ares menjadi harapan Indonesia di Group Stage pada 28–30 November 2025, sementara The Gauntlet PMGC 2025 akan berlangsung hingga 26 November 2025.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

The Gauntlet akhirnya resmi membuka rangkaian PUBG Mobile Global Championship (PMGC) 2025, menjadi fase pertama yang menentukan nasib para juara regional PUBG Mobile dari seluruh dunia.

Sebanyak 16 tim tampil di tahap kualifikasi awal ini untuk memperebutkan tujuh tiket langsung menuju Grand Finals. Sementara itu, tim yang gagal masuk tujuh besar masih memiliki satu peluang terakhir karena mereka akan turun kembali di Group Stage.

In Article GGWP_.png


Pada Day 1, persaingan berlangsung ketat sejak match pertama. Namun, ThunderTalk Gaming tampil paling stabil dan agresif.

Tim asal China tersebut berhasil mengakhiri hari pertama di puncak klasemen dengan torehan 77 poin. Kunci keberhasilan mereka adalah dua WWCD (Winner Winner Chicken Dinner) yang diraih di game keempat dan keenam, membuat mereka unggul cukup jauh dari para pesaing terdekat.

Di posisi kedua, ada MadBulls yang mengoleksi 66 poin. Meski tak meraih banyak WWCD, performa konsisten mereka dalam hal placement dan eliminasi membuat MadBulls tetap berada dalam jalur nyaman.

Sementara itu, R8 Esports dari Arab Saudi mengamankan posisi ketiga dengan 57 poin, menunjukkan permainan disiplin dan efektif.

Sayangnya, tidak ada wakil Indonesia yang bertanding di fase The Gauntlet. Alter Ego Ares, satu-satunya tim Indonesia yang lolos ke PMGC 2025, baru akan beraksi di Group Stage pada 28–30 November 2025. Dengan komposisi roster yang kuat, Alter Ego Ares tentu menjadi harapan besar bagi para penggemar PUBG Mobile Tanah Air.

The Gauntlet PMGC 2025 sendiri masih akan berlangsung hingga 26 November 2025, sehingga perubahan besar pada klasemen masih sangat mungkin terjadi. Tim-tim yang berada di papan tengah dan bawah punya kesempatan untuk mengejar ketertinggalan, mengingat total pertandingan di fase ini mencapai 18 match.

Dengan persaingan yang semakin panas, para fans global kini menantikan apakah ThunderTalk Gaming bisa mempertahankan posisi puncak, serta tim mana saja yang akhirnya mengunci tiket Grand Finals.

Editorial Team