Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel GGWP lainnya di IDN App

Seperti yang sudah diketahui para penggemar Mobile Legends, saat ini Lapu-Lapu lagi OP. Maka, salah satu cara untuk menghentikannya, harus mencari hero counter Lapu-Lapu.

Jika dibiarkan begitu saja dilepaskan ketika draft pick hero, maka bukan tidak mungkin, Lapu-Lapu bakal makin menggila dan tak terkalahkan.

Nah, maka dari itu, GGWP.ID akan rekomendasikan hero counter Lapu-Lapu yang bikin dirinya enggak berkutik lagi. Check this out!

Hero Chou bisa digunakan sebagai counter Lapu-Lapu

pinterest.com

Walaupun kelihatan tipis banget, Chou punya skill yang sangat lincah ketika mengincar hero lawan. Ia bakal mengejar dan memberikan umpan kepada satu tim untuk dihabisi.

Mengapa demikian? Karena Chou punya kemampuan CC yang bisa menahan berbagai macam hero. Boleh dibilang, Chou adalah counter hero meta yang sedang populer.

Chou bakal memberikan efek knock up agar pergerakan Lapu-Lapu terenti. Di samping itu, Chou juga punya immune yang dimanfaatkan untuk serangan balik.

Ohya, ada sedikit tips bagi kamu yang ingin pakai Chou untuk melawan Lapu-Lapu. Pertama kali gunakan skill ulti Chou lalu kombinasikan dengan skill dua, ya.

Papa Franco

pinterest.com

Franco yang merupakan Tank terbaik dengan skill Hook-nya. Franco bisa menculik Lapu-Lapu untuk dilahap kemudian sama hero satu tim.

Biasanya setelah berhasil culik Lapu-Lapu, Franco bisa gunakan skill ulti yang disebut Bloody Hunt. Skill ini punya efek disabble yang paling berbahaya yakni suppressed.

Sehingga Lapu-Lapu bakalan enggak berkutik kalo kena skill Bloody Hunt dari Franco selama 2 detik. Maka hero satu tim akan dengan mudah menyikat habis Lapu-Lapu.

Carmilla bisa digunakan sebagai hero counter Lapu-Lapu

pinterest.com

Carmila merupakan hero mage support terbaik yang bisa kamu gunakan untuk counter Lapu-Lapu.

Hal ini karena kemampuan pasif Carmilla yang dapat mencuri magic dan physical damage sehingga hero lawan makin lemah dan bahkan bisa distak sampai lima kali.

Gak hanya itu, kemampuannya juga bisa didapatkan dari skill set yang beragam. Carmilla punya skill movement speed dan CC yang dapat mengikat lawannya.

Si ‘Lincah’ Harith

pinterest.com

Skill pasif Harith bisa mengurangi cc lawan, meyerap damage lawan, dan memiliki cooldown yang cepat. Makanya ia dikenal banget dengan hero yang susah ditangkap.

Enggak ada alasan lagi sih untuk tidak menggunakan Harith ketika melawan Lapu-Lapu, sebab Harith adalah pilihan yang terbaik.

Editorial Team

EditorD.L.Tommy