Di game pertama, RRQ Hoshi berhasil mendapat first kill di menit kedua. ONIC dan RRQ fokus dengan objektif mereka sejak di early game, namun saling curi kill tak terhindarkan.
Team-war tak terhindarkan ketika perebutan lord yang pertama. ONIC berhasil mengeliminasi empat player RRQ, yang membuat mereka bisa mengamankan lord dengan mudah.
Membawa lord, ONIC Esports dengan percaya diri menekan masuk ke base turret RRQ. Meski tak berhasil menghancurkan base turret, tim landak berhasil merontokkan dua inhibitor turret milik Clayyy dan kawan-kawan.
Perebutan lord kedua juga menjadi kerugian untuk RRQ yang kehilangan tiga playernya. Sanz dan timnya bisa mengamankan lord yang kedua tanpa gangguan.
Perebutan lord yang ketiga pun semakin menegangkan. Tarik ulur dilakukan ONIC dan RRQ. Kehilangan satu pemain, RRQ berhasil mengamankan lord level tiga.
Kehilangan satu pemain, ONIC mengamankan lord yang ke-4. Di menit ke-28, ONIC Esports berhasil menghancurkan base turret RRQ lewat pertandingan dramatis dengan skor 1-0.