Kaja merupakan hero support dan Fighter favorit sebagian besar pemain Mobile Legends. Minat yang tinggi terhadap hero Kaja akan membuat para player pada akhirnya mencari bagaimana cara memaksimalkan permainan Kaja Mobile Legends. Karena itu ini dia tips gameplay Kaja MLBB agar kamu bisa memaksimalkan skill-nya.
Kelebihan dan kekurangan Kaja perlu kamu ketahui agar build item yang kamu miliki bisa lebih optimal dan efektif. Kekuatan utama Kaja adalah skill Ultimate dengan Crowd Control yang mematikan, memiliki gerakan yang lincah dengan skill dua dan memiliki jangkauan serangan yang bagus.
Build item hanyalah alat tak berguna jika tidak dibarengi dengan pemahaman tentang hero yang dimilikinya. Selain lewat build, ada lagi sejumlah cara untuk memaksimalkan permainan Kaja Mobile Legends.
Menjawab permasalahan tersebut, GGWP.ID bakal memberikan sedikit tips bagaimana caranya kamu memaksimalkan permainan Kaja di game Mobile Legends. Berikut pembahasan lengkapnya nih.