Ini Cara Counter Hero Marksman Private Ear di HOK

Berikut adalah panduan counter hero Marksman HOK yaitu Private Ear yang wajib kamu ketahui!
Seperti yang kamu tahu, dalam Honor of Kings, marksmen memegang peran penting dalam tim, terutama dalam memberikan damage di pertarungan tim dan menghancurkan menara.
Private Ear, merupakan salah satu marksman yang cukup menyakitkan bahkan saat di early game.
Karena itu, mengetahui cara mengcounter hero satu ini bisa jadi pilihan untuk mengubah pertandingan.
Cara Counter Private Ear HOK

Private Ear adalah contoh unik seorang Marksman yang lebih efektif melawan hero dengan armor rendah. Hal ini membuatnya rentan terhadap counter dari hero tipe Bruiser.
Karena Private Ear mengandalkan skill keduanya untuk memberikan damage yang besar.
Ketika skill tersebut habis digunakan, dia membutuhkan waktu untuk mengisi ulang cooldown.
Jeda waktu inilah yang bisa dimanfaatkan oleh Bruiser untuk mendekat dan melumpuhkan Private Ear sebelum dia bisa memberikan damage yang maksimal.
Nah, berikut cara counter marksman HOK satu ini yang bisa kamu coba:
- Counter: Yang Jiang, Bruisers dengan mobilitas tinggi.
- Alasan: Private Ear memiliki skill kedua yang membutuhkan waktu untuk recharge. Bruisers dengan mobilitas tinggi bisa memanfaatkan cooldown ini untuk mendekati dan menghabisinya sebelum dia bisa memberikan damage maksimal.
Strategi Counter:

- Serangan Mendadak: Gunakan hero dengan kemampuan mendekati yang cepat untuk menyerang Private Ear secara tiba-tiba. Assassins seperti Prince of Lanling atau Musashi sangat efektif dalam hal ini.
- Penempatan Ward: Tempatkan ward di area yang sering dilalui marksmen untuk mencegah gank dan mengetahui posisi mereka.
- Rotasi dan Gank: Koordinasikan dengan tim untuk melakukan gank pada marksmen yang berada di luar posisi aman.
- Bangun Item Penetrasi: Gunakan item yang memberikan penetrasi armor atau magic untuk mengurangi efektivitas pertahanan marksmen.