Momochan dikenal sebagai influencer gaming dan esports yang punya paras cantik serta kepribadian yang periang. Nah, buat kamu yang penasaran dengan sosoknya, berikut beberapa fakta uniknya.
- Awal mula berkarier di esports
Awal mula karier Momochan di dunia game dan esports adalah ketika ia bekerja di sebuah perusahaan publisher game. Di sana, Momochan mulai mengenal tokoh-tokoh di dunia esports Indonesia
Dari koneksi yang dijalinnya itu, ia memulai karier di dunia esports dan sempat jadi manajer tim Military Esports yang kini sudah bubar. Tak sampai di situ, ia juga mendapat tawaran sebagai brand ambassador dari produk gaming ternama.
Momochan kemudian memperlebar kariernya di dunia esports dengan jadi caster di turnamen seperti PUBG Mobile dan Mobile Legends.
Punya paras yang imut, Momochan pernah jadi cosplayer yang dimulainya pada 2014 ketika ia masih berusia 24 tahun. Ia akhirnya memutuskan untuk pensiun sebagai cosplayer karena merasa sudah cukup tua.
Dalam salah satu video yang diunggah Kincir di YouTube, Momochan mengaku pertama kali main game saat SD. Game yang ia mainkan saat itu adalah Harvest Moon di PS1.
Lama kelamaan, ia mulai suka dengan game-game FPS dan yang bergenre horor. Namun ia juga suka game Mobile Legends yang bergenre MOBA.
Saking sukanya main game, Momochan pernah bolos les demi ke warnet ketika masih SMP. Ia saat itu main Ragnarok dan Seal Online.
- Kerap melakukan cover lagu
Selain punya skill yang berhubungan dengan game, Momochan juga ternyata pandai bernyanyi. Hal ini terbukti dari video-video cover lagu yang dilakukannya. Video cover lagu yang dilakukannya bisa ditonton di di YouTube AVL Covers. Multitalenta abis!
Momochan adalah sarjana jurusan akuntansi dari Universitas Trisakti.
Dalam salah satu video yang diunggah Kincir Esports, Momo Chan mengaku suka cowok yang rajin dan pekerja keras. Di video lainnya, ia juga mengaku suka cowok gamer yang enggak posesif dan perhatian. Ada yang sesuai dengan tipenya Momochan?
- Gagal menikah gara-gara game
Momochan mengaku pernah putus dengan mantan kekasihnya lantaran ia terlalu maniak main game. Terlalu fokus main game membuat hubungannya sedikit terbengkalai, padahal mereka sempat berkomitmen akan menikah.
Cewek yang pernah dapat pernghargaan Best Caster di MPL Season 6 ini ternyata pernah bercita-cita jadi komikus sewaktu masih kanak-kanak, karena ia suka menggambar.