Dunia esports kembali dipenuhi dengan berbagai kabar menarik sepanjang pekan ketiga Oktober 2025. Mulai dari hasil group draw Free Fire World Series (FFWS) Global Finals 2025 Jakarta, perpisahan Dlar dengan ONIC Esports, hingga rekor baru yang dicetak Worlds 2025 di kancah League of Legends.
Tak hanya itu, tiga pemain Indonesia juga berhasil masuk nominasi Esports Awards 2025, sementara MPL ID Season 16 sudah menuju playoff, dan BOOM Esports memastikan tiket playoff VCT Ascension Pacific 2025. Berikut rangkuman lengkapnya.
