Rex Regum Qeon (RRQ) resmi mengumumkan ShopeePay, Dompet Serba Bisa, sebagai sponsor untuk musim 2026.
Kolaborasi ini menjadi langkah strategis bagi kedua pihak dalam menjangkau generasi muda, sekaligus memperkuat dukungan terhadap gaya hidup digital yang kian lekat dengan dunia esports dan gaming.
Melalui kerja sama ini, ShopeePay dan RRQ berkomitmen menghadirkan pengalaman baru yang lebih seru, praktis, dan menguntungkan bagi komunitas RRQ Kingdom.
Mulai dari kemudahan transaksi hingga berbagai promo eksklusif, kolaborasi ini akan terintegrasi dalam beragam program serta aktivitas RRQ ke depannya.
President Director ShopeePay Indonesia, Eka Nilam Dari, menyampaikan bahwa kolaborasi ini sejalan dengan kebutuhan generasi muda masa kini yang menginginkan kemudahan sekaligus pengalaman yang relevan dengan gaya hidup mereka.
“Generasi muda saat ini tidak hanya membutuhkan kemudahan, tetapi juga pengalaman yang relevan dengan gaya hidup mereka. Karena itu, kami menyambut kolaborasi strategis dengan RRQ untuk mendukung berbagai aktivitas anak muda, serta menghadirkan pengalaman transaksi yang lebih praktis dan penuh keuntungan bagi para fans,” ujar Eka.
Di sisi lain, RRQ menyambut kehadiran ShopeePay sebagai partner yang dinilai memahami kultur komunitas esports dan mampu memberikan nilai tambah nyata bagi para fans.
“RRQ selalu percaya bahwa esports bukan sekadar kompetisi, tetapi tentang komunitas dan pengalaman. Dengan hadirnya ShopeePay sebagai sponsor terbaru, kami melihat peluang besar untuk menghadirkan pengalaman fans yang lebih menyeluruh—lebih dekat, lebih nyaman, dan tentu saja lebih menguntungkan,” ungkap Andrian Pauline, CEO dan Co-Founder RRQ.
Table of Content

