Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel GGWP lainnya di IDN App

Tertarik mengetahui skill Yao HOK? Simak penjelasan lengkap dari Fighter terbaru Honor of Kings berikut ini.

Yao merupakan hero Fighter yang baru didatangkan ke dalam permainan Honor of Kings.

Adik dari hero Jing ini memiliki julukan “The Shining Star” dengan kemampuan mobilitas yang tinggi, kombinasi skill, serta cocok digunakan untuk dua role berbeda, yakni Jungle dan Clash Lane.

Kelebihan lain yang dimiliki oleh hero ini adalah fleksibilitasnya dalam pemilihan item yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan tim.

Dengan begitu, kamu bisa mengubah Yao menjadi seorang monster mengerikan di area pertempuran. Salah satu item yang mendukung itu adalah penggunaan item-item offensive.

Selain itu, kamu juga bisa membuat hero ini menjadi lebih sustain dengan membeli beberapa item defensif.

Untuk lebih jelasnya, perhatikan beberapa penjelasan skill Yao HOK berikut ini!

Panduan skill Yao HOK

Source: oneesports.id

Yao termasuk hero Fighter yang berbeda dari umumnya. Hero ini memiliki kemampuan dan keunikan tersendiri.

Dirinya bisa mengeluarkan skill yang sama, setelah melepaskan skill Ultimate dan kembali ke posisi semula untuk mengganggu formasi lawan.

Nah, berikut adalah beberapa skill yang dimiliki oleh Yao Honor of Kings.

Lepas dari Geek Fam, Luke Gabung ke Bigetron Alpha!

Source: oneesports.id
  • Gift the Stars (Pasif)Skill ini bisa membantu memulihkan HP, ketika serangan dari skill ini mengenai target. Mengeluarkan skill ketiga bisa memberi kesempatan untuk menggunakan skill (lagi) yang sudah di-upgrade. Menggunakan skill yang di-upgrade akan meningkatkan Basic Attack berikutnya;
  • Shattered Illusions Slice (1): Yao bisa memutar pedangnya untuk memberikan damage kepada musuh di sekitar;
  • Starburn (2): Yao menggunakan skill ini untuk melakukan dash. Serangan ini bisa memberi damage dan efek slow kepada musuh di sepanjang jalur;
  • Return to Dust (Ultimate): Yao akan kembali ke lokasinya dua detik lalu, menghilangkan Star Reduction, dan memberikan damage kepada musuh di jalurnya.
  • Pasif: Sejumlah damage yang diterima Yao akan dikonversikan menjadi Star Reduction, yang dihitung setelah jeda yang singkat.

Hero ini mempunyai potensi yang cukup mengerikan, apabila kamu bisa mengoptimalkan skill pasifnya.

Jadi, pastikan kamu selalu memperhatikan bar yang Yao miliki, saat berada di dalam arena pertempuran.

Editorial Team