Virtus Pro Resmi Memperkenalkan VP Prodigy Dota 2 Generasi Kedua!

Seperti yang kita ketahui, tahun lalu Virtus Pro membuat sebuah tim sekunder di Dota 2 bernama VP Prodigy yang kini sukses menjadi tim utama Virtus Pro. Virtus Pro sepertinya ingin mengulangi kesuksesan proyek pengembangan pemain muda mereka ini yang dibuktikan dengan pembentukan VP Prodigy generasi kedua.
Pembentukan VP Prodigy generasi kedua ini diumumkan melalui akun media sosial resmi Virtus Pro. Mereka mengumumkan bahwa mereka telah mengakuisisi salah satu peserta ESL One CIS Lower Division, Team Generation untuk menjadi anggota dari VP Prodigy.
Perekrutan Team Generation oleh Virtus Pro sebenarnya sudah diumumkan secara tidak resmi oleh CEO Virtus Pro, Sergey Glamazda pekan lalu melalui Twitter.
Ia mengatakan bahwa Team Generation yang bermain di ESL One CIS Lower Division adalah anggota dari VP Prodigy generasi baru.
Meskipun begitu, Virtus Pro belum mengumumkan secara resmi sampai tadi malam.
Berikut ini adalah susunan roster baru VP Prodigy:
- Evgeniy “Noticed” Ignatenko (carry)
- Denis “Larl” Sigitov (midlaner)
- Ilyas “celebrity” Gainullin (offlaner)
- Maksim “forcemajor” Meretskii (support)
- Vladislav “dSa” Shuvaev (hard support)
Daniil «Schelk» Shelkunov (pelatih)
Melalui pernyataan dalam situs resmi Virtus Pro, CEO Glamazda mengaku bahwa Team Generation sudah menarik perhatiannya sejak musim panas tahun 2020 lalu.
Glamazda juga mengatakan kalau pihaknya telah memberikan berbagai fasilitas, mulai dari pelatih sampai bootcamp kepada Team Generation sejak saat itu.
Sang CEO juga mengungkapkan kalau pihaknya tak ingin terburu-buru untuk mengumumkan skuat VP Prodigy generasi kedua ini agar para pemain bisa mencicipi ranah kompetitif Dota 2 tanpa tekanan yang tak perlu.
Kesuksesan Team Generation dalam menembus ESL One CIS Lower Division menjadi faktor penentu bagi Virtus Pro untuk mengumumkan skuat Dota 2 sekunder terbaru mereka ini.
Glamazda mengatakan bahwa dengan lolosnya Team Generation ke turnamen DPC itu, mereka sudah membuktikan kalau mereka sudah siap untuk mendapat perhatian publik dan pantas untuk bermain di bawah nama VP Prodigy yang lekat dengan kesuksesan.
Bagaimana menurut kalian? Apakah skuat VP Prodigy generasi kedua ini bisa sesukses pendahulunya?