Progress CBT akan dihapus setelah periodenya selesai. (Steam)
Fase CBT Blue Protocol: Star Resonance merupakan tahap pengujian terbatas dengan penghapusan data pada akhir sesi dan tersedia untuk Android serta PC.
Setelah jumlah partisipan yang ditentukan tercapai, akses uji coba akan ditutup.
Dalam CBT ini, pemain dapat menikmati berbagai fitur, mulai dari dungeon multiplayer, aktivitas sosial yang kasual, hingga menjelajahi planet Regnas secara bebas sebagai karakter anime favorit mereka.
Dalam CBT kali ini juga, pemain dapat merasakan berbagai konten seperti pertempuran, pengembangan karakter, dungeon, dan raid tim, serta aktivitas kasual seperti memancing dan sistem rumah.
Saran dan masukan yang dikumpulkan dari fase ini akan digunakan untuk meningkatkan kualitas versi rilis resmi yang akan hadir pada tahun 2025.