Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel GGWP lainnya di IDN App

5 item in-game termahal ini punya harga yang sangat fantastis. Tidak semua orang bisa membelinya, ataupun ada orang yang bisa membeli item tersebut.

Jika kamu pikir top-up Diamond sampai Rp 1 juta sudah sangat mahal, kamu akan berpikir ulang jika melihat harga item in-game ini.

Dimulai dari ratusan juta hingga puluhan miliar Rupiah, hanya para sultan yang bisa membeli item-item tersebut.

Apa saja item in-game termahal yang pernah dijual ini? Simak selengkapnya di bawah ini.

Item in-game termahal

1. Amsterdam – Second Life

Flickr

Kota Amsterdam yang dibuat secara virtual di game bergenre social-multiplayer, Second Life, dijual dengan harga yang sangat mengejutkan.

Tak tanggung-tanggung, harganya menyentuh angka USD $50 ribu atau setara Rp 754 juta.

2. Souvenir AWP Dragon Lore Sniper Skin – CS:GO

BroSkins

Skin Dragon Lore untuk Souvenir AWP terkenal di komunitas Counter Strike dunia, karena kelangkaannya dan karakteristiknya yang menarik secara visual.

Selain itu item ini merupakan edisi sangat terbatas. Item tersebut dijual seharga USD $61 ribu atau sekitar Rp 920 jutaan.

3. Crystal Palace – Entropia

YouTube

Stasiun ruang angkasa virtual bernama Crystal Palace yang dijual dalam game Entropia.

Crystal Palace memiliki harga yang cukup fantastis, mencapai USD $330 ribu atau setara Rp 4,9 miliar.

4. Club Neverdie – Entropia

IBTimes UK

Club Neverdie yang merupakan klub malam virtual terkenal milik Jon Jacobs.

Club Neverdie dijual seharga USD 635 ribu atau sekitar Rp 9,5 miliar.

5. Planet Calypso – Entropia

YouTube

Di Entropia, uang adalah segalanya, kita bahkan bisa memiliki planet sendiri.

Item in-game termahal yang pernah dijual adalah Planet Calypso dijual seharga USD $6 juta atau Rp 90,65 miliar.

Untuk lebih banyak informasi seputar esports dan video game, jangan lupa untuk follow akun Instagram GGWP di @ggwp_esports!

Editorial Team