Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel GGWP lainnya di IDN App

Dengan target revenue yang dianggap cukup sukses, SEGA tampaknya berminat untuk membawa Persona 5 versi mobile yang dinamakan sebagai The Phantom X menuju gamer di luar Tiongkok.

Berawal dari sebuah spin-off menjadi fenomena dunia, seri Persona merupakan game besutan Atlus yang tidak bisa dianggap remeh. Tidak ada yang menyangka kalau game ini akan mendapatkan begitu banyak sekuel yang membuat gamer lupa bahwa ini merupakan seri sampingan dari Shin Megami Tensei.

Tidak hanya sekuel saja, begitu banyak spin-off pun berhadiran. Ingat dengan Persona Q, sebuah dungeon-crawler yang mengambil mekanika dari Etrian Odyssey? Atau ingat dengan Persona Dancing, sebuah rhythm yang awalnya dirilis untuk Playstation Vita?

Beberapa waktu lalu, seri Persona mulai mendatangi segmen gacha yang tampaknya bisa disebut sukses. Dengan ekspektasi yang tercapai, SEGA pun berminat untuk membawa Persona 5 versi mobile ini untuk para gamer Global.

Sebuah gacha RPG dari Persona 5.

Sumber: Megami Tensei Wiki

Persona 5: The Phantom X merupakan langkah pertama bagi Atlus untuk mendominasi pasar gacha gaming. Game ini dikembangkan oleh Black Wings Game Studio dengan style yang masih identik dengan apa yang diciptakan oleh Atlus.

Layaknya game gacha pada umumnya, P5X menggunakan gameplay turn-based yang dibuat lebih simpel untuk mengakomodasi gameplay yang lebih mudah dipahami. Ini tentu sangatlah cocok untuk para gamer yang tidak memiliki waktu luang banyak untuk bermain.

Tentunya, sebuah game mobile tidak akan lengkap jika tidak ada elemen gacha. Untuk mendapatkan karakter baru, pemain harus beruntung dalam menarik hasil gacha. Dengan sistem ini, tim pengembang bisa menjamin gamer akan terus dimanjakan dengan karakter baru.

Hanya tersedia di Tiongkok saja, namun ada kemungkinan versi Global menyusul.

Sumber: Megami Tensei Wiki

Well, jika kalian tertarik untuk memainkan P5X, ada satu kabar buruk bagi kalian. Persona 5 The Phantom X hanya dirilis untuk wilayah Tiongkok dan Korea Selatan saja. Ini berarti untuk memainkan game ini kalian harus melewati proses registrasi yang sangat sulit.

Berita bagusnya, SEGA yang memonitori penjualan dari microtransaction menganggap bahwa P5X berhasil mencapai ekspektasi mereka. Sang perusahaan dengan maskot landak biru ini pun menyebutkan kemungkinan untuk merilis game ini untuk pasar Jepang dan Global.

Namun, SEGA pun tidak memberitahukan spesifik mengenai perilisan Global ini. Jadi, tidak ada yang tahu apabila game ini akan dirilis pada pertengahan kedua tahun 2024, atau bisa saja Persona 5 mobile ini akan dirilis pada 2026 mendatang.

Sumber: Siliconera

Editorial Team