Baca artikel GGWP lainnya di IDN App
For
You

4 Konten baru di Funguys Swarm Update Telorseum, Rilis 14 November

Dok. Stairway Games
Dok. Stairway Games
Intinya sih...
  • Arena Telorseum menawarkan tantangan baru dengan musuh-musuh seperti Rooster dan Triplet.
  • Karakter baru Nutcase memberikan pengalaman bermain yang lebih cepat dan liar bagi pemain agresif.
  • Fitur Mutasi Debuff memungkinkan pemain membangun gaya permainan berbasis efek status yang lebih kuat.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Stairway Games dengan bangga mengumumkan Telorseum, update besar kedua untuk Funguys Swarm, yang akan dirilis pada 14 November 2025 pukul 00.00 WIB.

Update ini menghadirkan arena baru, karakter baru yang tak terduga, serta sistem mutasi debuff untuk memberikan pengalaman bermain yang lebih seru dan dinamis.

Penasaran apa saja kontennya? Simak selengkapnya di bawah ini.

1. Arena Telorseum

Dok. Stairway Games
Dok. Stairway Games

Telorseum adalah arena baru penuh tantangan dimana pemain harus bertarung melawan gelombang ayam-ayam agresif di dalam gelanggang tertutup. Para “chicktizen” di arena ini tidak hanya menonton, mereka pun ikut bertarung!

Pemain akan menghadapi musuh-musuh baru seperti Rooster dan Triplet, yang menambah keseruan dan kekacauan di medan pertempuran.

2. Tikus Nutcase

Dok. Stairway Games
Dok. Stairway Games

Nutcase adalah seekor tikus yang kekuatannya adalah menjadi semakin cepat dan liar tiap kali melakukan dash.

Bagi pemain yang agresif dan mengandalkan kecepatan, karakter ini akan memberimu kekacauan yang semakin menjadi-jadi.

Nutcase vocok untuk pemain yang suka menantang batas kemampuan mereka.

3. Mutasi Debuff

Dok. Stairway Games
Dok. Stairway Games

Fitur baru Mutasi Debuff memungkinkan pemain membangun gaya permainan berbasis efek status yang lebih kuat.

Dengan memenuhi kondisi tertentu, pemain dapat membuka kartu pasif baru yang meningkatkan efek seperti Setrum, Tanda, dan lainnya.

Kini pemain bisa menciptakan sinergi yang lebih dalam dan dinamis untuk hasil maksimal di medan tempur.

4. Lebih banyak upgrade

Dok. Stairway Games
Dok. Stairway Games

Akan ada 4 upgrade global baru ditambahkan ke Kolam Perlindungan, meningkatkan drop PowerUp, perolehan XP, dan tingkat kelangkaan upgrade.

Ada juga 9 upgrade baru di Toko Jamoor, menambah opsi kustomisasi pemain, termasuk slot Treeling tambahan, peningkatan hewan peliharaan, serta paket item untuk Re-Roll, Buang, dan Token Gembok.

FAQ

  • Apa itu Funguys Swarm: Telorseum?
    Telorseum sendiri adalah arena baru yang hadir lewat update terbarunya, dengan sistem Debuff Mutation dan upgrade global.
  • Bagaimana cara memainkan update baru ini?
    Pemain masuk ke arena Telorseum untuk menghadapi gelombang musuh. Mode ini menekankan strategi bertahan hidup, penggunaan mutasi debuff, serta memanfaatkan Shroom Shop upgrades.
  • Apakah update ini tersedia di Early Access?
    Ya, Funguys Swarm masih dalam tahap Early Access di Steam, sehingga Telorseum bisa dimainkan sambil developer terus menambahkan konten baru dan melakukan balancing.
  • Apa fitur baru yang ditambahkan di update Telorseum?
    Update Telorseum memperkenalkan Debuff Mutation system, Empat global upgrades baru, hingga Shroom Shop upgrades tambahan.
  • Apakah ada komunitas resmi untuk berdiskusi tentang Funguys Swarm?
    Ya, pemain bisa bergabung di Discord, Twitter/X, Facebook, Instagram, dan YouTube resmi Stairway Games untuk update dan diskusi komunitas.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Mecca Medina
EditorMecca Medina
Follow Us

Latest in Gaming

See More

4 Konten baru di Funguys Swarm Update Telorseum, Rilis 14 November

12 Nov 2025, 16:00 WIBGaming