Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel GGWP lainnya di IDN App
PlayStation Gaet Lisa BLACKPINK feature.jpg
Sumber: YouTube PlayStation

Intinya sih...

  • PlayStation (PS) menggaet Lisa BLACKPINK untuk mempromosikan PS5 dalam iklan terbaru.

  • Lisa tampil sebagai wajah baru dari PS5 dengan sentuhan segar dan gaya yang menarik.

  • Iklan tersebut sudah ditonton lebih dari 350 ribu orang di Kanal YouTube resmi PlayStation sampai artikel ini dirilis.

PlayStation (PS) telah menggaet Lisa BLACKPINK untuk mempromosikan PS5 di sebuah iklan terbaru.

Lisa adalah anggota girl group BLACKPINK, dan juga penyanyi solo yang terkenal. Ia tidak hanya aktif di dunia musik, namun juga menjadi representasi ikon fashion hingga influencer dengan lebih dari 100 juta pengikut di Instagram.

Terbaru, Sony pun mengambil gebrakan baru dengan menggandeng Lisa dalam kampanye iklan bertajuk No Play Limits untuk mempromosikan PS5.

Sumber: YouTube PlayStation

Dalam kolaborasi ini, Lisa tampil sebagai wajah baru dari PS5, dengan menghadirkan sentuhan segar dan penuh gaya pada promosi terbaru Sony tersebut.

Iklan tersebut pun sudah resmi dirilis pada 1 Juli 2025, dan langsung menarik perhatian sekelompok orang. Bahkan hingga artikel ini dirilis, iklan tersebut sudah ditonton lebih dari 350 ribu orang di Kanal YouTube resmi PlayStation.

Di dalam video tersebut, Lisa terlihat memainkan sejumlah game di PS5, seperti Astro Bot, Bungie's Marathon hingga Helldivers 2. Tak hanya itu, video tersebut juga memperlihat kontroler PS5 DualSense, dengan lagu terbaru Lisa berjudul Lifestyle dari albumnya, yaitu Alter Ego.

Jadi, bagaimana menurutmu tentang kehadiran Lisa BLACKPINK di video promosi PlayStation untuk PS5?

Editorial Team