Ponsel pintar saat ini terasa monoton, setiap harinya kamu akan menemukan sebuah smartphone dengan satu sisi yang dipenuhi oleh layar dan sisi belakang yang dipasangkan dengan sejumlah kamera. Terkadang, kamu akan menemukan smartphone dengan layar lipat. That's it!
Bagi sebagian konsumen, mereka merindukan perangkat-perangkat lama yang hadir dengan tombol fisik, sebuah keyboard tactile yang nyaman untuk diketik dan tentunya aman dari salah ketik. Sayangnya, dengan kemajuan teknologi saat ini, para manufaktur lebih mengejar modernitas.
Berawal dari keinginan untuk membawakan kembali tombol-tombol fisik tersebut, Clicks berupaya untuk membawakan harapan yang dicari oleh segelintir pengguna melalui Communicator, sebuah smartphone berbasis Android yang tampak terinspirasi dari ponsel seperti Blackberry.

