Alasan Naruto Harus Mati di Anime Boruto, Apa Saja?

Banyak fans yang mengatakan bahwa Naruto harus mati nantinya. Lalu, apa alasan Naruto harus mati di serial Anime maupun Manga Boruto?
Tentu bila Naruto benar-benar mati, maka ada beberapa hal besar yang akan terjadi dan akan membawa perubahan di masa depan.
Pastinya kamu penasaran kan dengan teori yang satu ini? Daripada makin penasaran, yuk langsung saja disimak pembahasan berikut.
Kurama Sudah Tidak Bersama Naruto

Alasan pertama adalah karena Kurama sudah tidak bersama Naruto, tentu saja hal ini akan sangat membahayakan bagi diri Naruto.
Terlebih lagi musuh yang dihadapi di masa depan semakin kuat. Maka presentase Naruto mati di masa depan akan semakin tinggi.
Untuk Perkembangan Boruto

Alasan kedua untuk perkembangan Boruto. Dengan kematian Naruto, tentu saja Boruto akan berkembang dengan sangat pesat.
Boruto pastinya akan berlatih lebih keras agar ia bisa melindungi orang-orang tedekatnya. Ia juga akan terpacu akibat kematian ayahnya sendiri.
Perkembangan Sarada

Dengan matinya Naruto di masa depan, tentu Sarada juga akan ikut berkembang. Hal itu karena Naruto merupakan panutannya.
Tentu saja dengan kematian Naruto, Sarada kemungkinan akan membangkitkan Mangekyou Sharingan. Bagaimana menurutmu?
Perkembangan Himawari

Mungkin saja Himawari juga akan berkembang dan membangkitkan kekuatan baru dari mata Byakugan akibat kematian Naruto.
Kita diperlihatkan bahwa Himawari sangat berbakat di usianya yang masih muda. Tidak menutup kemungkinan ia juga akan berkembang.
Generasi Baru Akan Berkembang

Terakhir, dengan kematian Naruto, generasi baru dapat berkembang. Seperti Konohamaru, Mirai Sarutobi, maupun generasi Boruto.
Hal ini karena kedua orang paling kuat di bumi sudah mati, tentu saja dengan kematian Sasuke dan Naruto dapat membuat generasi baru unjuk gigi.
Namun tidak menutup kemungkinan kalau kedua karakter tersebut dimatikan, maka akan memicu amarah para fans.
Jadi itulah beberapa alasan mengapa Naruto harus mati di Anime maupun Manga Boruto! Kalau menurut kamu sendiri gimana nih?