Blue Lock Chapter 271: Cita-Cita Itoshi Rin Menjadi Monster

Blue Lock chapter 271 melanjutkan kilasan masa lalu Itoshi Rin. Di sini terungkap bagaimana bermain dengan mengamuk menjadi sepakbola dari Rin.
Chapter ini memperlihatkan awal cerita dari Itoshi Rin dan Sae. Gambaran kehidupan masa kecil mereka dan memberikan wawasan tentang hubungan mereka serta bagaimana itu membentuk karakter mereka di masa depan.
SPOILER ALERT!
Blue Lock chapter 271
Kakak Pelindung
Kisah dimulai dengan Rin dan Sae yang kembali ke rumah. Itoshi Rin yang baru saja merusak salah satu mainan mereka lalu ditegur oleh kedua orang tuanya.
Namun Itoshi Sae malah bertindak melindungi Itoshi Rin. Ia mengaku memecahkan mainan Rin. Bagi mereka, momen seperti itu merupakan momen saling mengolok di antara mereka.
Evolmen
Salah satu momen yang paling mencolok dalam bab ini adalah ketika Rin dan Sae menonton acara pahlawan super bersama. Evolmen, karakter utama dalam acara tersebut, menjadi tontonan populer saat itu, terutama pada Rin.
Evolmen, meskipun mengalami banyak cedera dan hampir kalah, tetap berjuang dengan gigih. Ini mencerminkan aspirasi dan cita-cita Rin yang ingin menjadi kuat dan berani, bahkan jika itu berarti harus terluka dalam prosesnya.
Interaksi antara Rin dan Sae juga menunjukkan dinamika keluarga mereka. Ibu mereka khawatir tentang perilaku impulsif Rin dan bagaimana hal itu mempengaruhi Sae. Namun, ayah mereka mencoba untuk meyakinkan bahwa ini adalah bagian dari pertumbuhan Rin.
Rin, yang merasa dirinya dinilai aneh dan merepotkan, mencari konfirmasi dari Sae tentang perasaannya. Sae menjawab dengan penuh kasih sayang, menunjukkan bahwa meskipun mereka berbeda, mereka tetap saudara dan saling mendukung.
Monster
Belakangan diketahui bahwa Itoshi Rin memiliki pandangan yang berbeda pada seri populer Evolmen. Ia bukan mengidolakan Evolmen, namun justru kagum kepada monster yang dilawannya.
Menurutnya, monster ini berjuang untuk melawan Evolmen. Walaupun mereka dihajar, walaupun mereka akhirnya meledakkan diri untuk melawan Evolmen, namun kehancuran dari para monster ini dikagumi oleh Rin.
Rin menyatakan pada Sae bahwa ia kelak walaupun selalu kalah, ia ingin mengalahkan orang yang luar biasa dengan sekuat tenaga, seperti sang monster!
Blue Lock chapter 271 diakhiri dengan Kaiser menghadang Itoshi Rin yang sedang menguasai bola.