Baca artikel GGWP lainnya di IDN App
For
You

Hasil Wild Card M7 Zone vs ZETA: Scene Jepang Belum Matang

Hasil Wild Card M7 Zone vs ZETA: Scene Jepang Belum Matang
Dok. GGWP/Mecca
Intinya sih...
  • Babak Wild Card M7 World Championship resmi dibuka di MPL Arena Jakarta
  • Team Zone dari Mongolia berhasil memenangkan game pertama dengan dominasi cepat dalam 8 menit
  • Scene Jepang dianggap belum matang di MLBB karena masih dalam tahap revival dan belum sekuat regional lain yang lebih berpengalaman
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Babak Wild Card M7 World Championship resmi dibuka di MPL Arena Jakarta. Team Zone dan ZETA Division membuka pertandingan pertama hari ini.

Duel tim Asia Timur ini dikuasai oleh Team Zone dari Mongolia. Kerap muncul sebagai kuda hitam di turnamen internasional, Kenni dan kawan-kawan sangat nyaman bertanding melawan ZETA Division dari Jepang.

Kemenangan ini tentu sangat penting, karena hanya dua tim Wild Card yang bisa maju ke Swiss Stage. Simak rekap pertandinganya di bawah ini.

Dominasi di Segala Sisi

Hasil Wild Card M7 Zone vs ZETA: Scene Jepang Belum Matang
Dok. GGWP/Mecca

Game pertama berlangsung cukup balance bagi kedua tim, yang saling bertukar serangan. Namun, Team Zone berhasil mendapatkan keunggulan dan menginisiasi efek snowball.

Baru dalam 8 menit, Team Zone sudah bisa masuk ke area high tower ZETA Division. Dengan serangan on point, Team Zone berhasil memenangkan game pertama.

Di sisi lain, ZETA Division meriah keunggulan di early pada game kedua. Namun, Team Zone bisa mengimbangi gameplay mereka dan meraih keunggulan gold.

Team Zone pun mulai agresif mengikis pertahanan ZETA Division, yang untungnya bisa ditahan. Di kesempatan kedua, Team Zone gagal untuk menutup match dengan cepat.

Barulah setelah mendapatkan Lord, Team Zone bisa menangkan match ini.

Jepang Masih Berkembang

Hasil Wild Card M7 Zone vs ZETA: Scene Jepang Belum Matang
Dok. GGWP/Mecca

Ola, coach ZETA Division, menyebut belum bisa menjamin hasil signifikan dari timnya. Meskipun dari penilaiannya saat scrim bersama tim MPL PH dan ID, ia merasa timnya sudah lebih kompetitif.

Memang pada akhirnya, scene Jepang yang baru saja menjalani revival, belum cukup kuat untuk menandingi regional lain yang sudah lebih lama bergelut di MLBB.

Tetapi, mungkin saat ini ZETA Division belum beradaptasi dengan baik. Semoga di match selanjutnya Katsu dan kawan-kawan bisa menunjukkan hasil perkembangan mereka. Bagaimana menurut kamu?

FAQ

Hasil Wild Card M7 Zone vs ZETA: Scene Jepang Belum Matang
Dok. GGWP/Mecca

1. Apa itu babak Wild Card M7 World Championship?

Babak Wild Card adalah fase awal turnamen M7 World Championship yang mempertemukan tim-tim dari berbagai regional untuk memperebutkan slot menuju babak utama.

2. Siapa yang bertanding di laga pembuka Wild Card M7?

Pertandingan pertama mempertemukan Team Zone dari Mongolia melawan ZETA Division dari Jepang.

3. Bagaimana jalannya pertandingan antara Team Zone dan ZETA Division?

Game pertama dimenangkan oleh Team Zone dengan dominasi cepat dalam 8 menit. Game kedua sempat dikuasai ZETA Division di early game, namun Team Zone berhasil membalikkan keadaan dan menang setelah mengamankan Lord.

4. Mengapa scene Jepang dianggap belum matang di MLBB?

Scene Jepang masih dalam tahap revival dan belum sekuat regional lain yang lebih berpengalaman.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Valya Annisya
EditorValya Annisya
Follow Us

Latest in Esports

See More

Hasil Wild Card M7 Boostgate vs Leon: Tezet Bawa Kemenangan

03 Jan 2026, 21:02 WIBEsports