Baca artikel GGWP lainnya di IDN App
For
You

M7 Carnival 2026: Jadwal Lengkap, Line Up Artis, dan Harga Tiket

M7 Carnival 2026: Jadwal Lengkap, Line Up Artis, dan Harga Tiket
Sumber: Moonton
Intinya sih...
  • M7 Carnival 2026 menyajikan rangkaian acara hiburan di sela-sela M7 World Championship
  • Line Up Artis M7 Carnival termasuk Viloid, Naykilla & Jemsii, Dipha Barus, dan Stephanie Poetri
  • Jadwal M7 Carnival berlangsung selama tiga hari, 23-25 Januari 2026, dengan harga tiket VIP Day Pass Rp50.000 dan Regular Day Pass Rp20.000
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Gelaran M7 World Championship 2026 tak hanya menyajikan pertandingan Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) kelas dunia. Moonton juga menghadirkan M7 Carnival, sebuah rangkaian acara hiburan yang siap memanjakan pengunjung di sela-sela pertandingan utama.

Berbeda dengan atmosfer kompetitif M7 World Championship, M7 Carnival dirancang sebagai ruang hiburan interaktif bagi para fans. Mulai dari penampilan musisi ternama, tokoh esports populer, hingga berbagai aktivitas seru, semuanya bisa kamu nikmati dalam satu tempat.

Table of Content

Line Up Artis M7 Carnival 2026

Line Up Artis M7 Carnival 2026

Salah satu daya tarik utama M7 Carnival adalah kehadiran artis dan musisi papan atas Tanah Air. Berikut daftar line up yang siap meramaikan panggung M7 Carnival:

  • Viloid
  • Naykilla & Jemsii
  • Dipha Barus
  • Stephanie Poetri

Kehadiran Naykilla dan Dipha Barus tentu menjadi magnet tersendiri, terutama bagi penggemar musik elektronik dan pop yang ingin menikmati hiburan berkualitas di tengah euforia turnamen MLBB terbesar dunia.

Tak hanya musisi, M7 Carnival juga menghadirkan deretan figur esports dan kontent kreator ternama yang siap menyapa para penggemar secara langsung, di antaranya:

  • RBDYS
  • Allysa
  • Jeanice
  • Donkey
  • Emann
  • Vivian
  • Moreno
  • Funi
  • Pica
  • Myrtle
  • Zeem
  • Kornet
  • Aldo
  • Luminaire
  • Wannn
  • Ade Setiawan
  • Pascol
  • Jess No Limit
  • Xinn
  • Markocop
  • Miyu

Para pengunjung berkesempatan mengikuti meet & greet, fun games, hingga sesi interaksi bersama idola esports mereka.

Jadwal M7 Carnival

M7 Carnival 2026 akan berlangsung selama tiga hari, yaitu 23–25 Januari 2026 di Stadion Madya GBK, Jakarta. Selama acara berlangsung, pengunjung dapat menikmati berbagai aktivitas menarik seperti:

  • Watch party pertandingan M7 World Championship
  • Showmatch seru
  • Meet & greet bersama pro player & influencer
  • Fun games berhadiah
  • Penampilan artis setiap harinya

Adapun untuk jadwal lengkapnya adalah sebagai berikut.

Day 1 - 23 Januari 2026

JADWAL

AKTIVITAS

12:00 WIB

Gate Open

13:15 WIB

Team meet & Cheer: LB Round 2 Match 10

13:30 WIB

Performance Showcase

14:00 WIB

Special Performance: Geek Fam Talents

14:15 WIB

Performance Showcase

15:00 WIB

Watch Party: LB Round 2 Match 10

17:45 WIB

Team Meet & Cheer: LB Round 2 Match 11

18:00 WIB

Performance Showcase

19:00 WIB

Watch Party: LB Round 2 Match 11

22:00 WIB

Winner Team Meet & Greet

22:15 WIB

M7 Carnival After Party: Naykilla x Jemsii

Day 2 - 24 Januari 2026

JADWAL

AKTIVITAS

12:00 WIB

Gate Open

12:45 WIB

Performance Showcase

13:30 WIB

Team Meet & Cheer: LB Round 3 Match 12

13:45 WIB

VISA Carnival Showdown

15:00 WIB

Watch Party: LB Round 3 Match 12

18:00 WIB

All-Star Fun Match

19:00 WIB

Watch Party: LB Round 3 Match 13

22:00 WIB

Winner Team Meet & Greet

22:15 WIB

M7 Carnival After Party: DJ Viloid

Day 3 - 25 Januari 2026

JADWAL

AKTIVITAS

12:00 WIB

Gate Open

12:15 WIB

Magic Chess Go Go GO1 World Championship

16:30 WIB

Performance Showcase

17:00 WIB

Team Meet & Cheer: Grand Finalist Teams

17:30 WIB

Watch Party: Grand Final Match Part 1

19:40 WIB

Mid Game Show Performance: Stephanie Poetri

20:00 WIB

Watch Party: Grand Final Match Part 2

23:00 WIB

Champion Parade

23:30 WIB

M7 Carnival After Party: DJ Dipha Barus

Harga Tiket M7 Carnival

Moonton menyediakan dua pilihan tiket yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan pengunjung:

  • VIP Day Pass – Rp50.000
    • Akses prioritas ke zona VIP
    • Akses ke seluruh aktivitas M7 Carnival
    • Merchandise M7 eksklusif
    • M7 Premium Chest
  • Regular Day Pass – Rp20.000
    • Akses ke seluruh aktivitas M7 Carnival

Dengan kombinasi hiburan musik, tokoh esports populer, dan aktivitas interaktif, M7 Carnival 2026 menjadi destinasi wajib bagi penggemar MLBB dan esports. Jadi, pastikan kamu tidak melewatkan keseruannya dan segera amankan tiket sebelum kehabisan!

FAQ

Apa itu M7 Carnival?

M7 Carnival adalah rangkaian acara hiburan yang digelar bersamaan dengan M7 World Championship 2026. Acara ini menghadirkan penampilan artis, tokoh esports, serta berbagai aktivitas seru seperti watch party, showmatch, meet & greet, dan fun games.

Kapan M7 Carnival 2026 diselenggarakan?

M7 Carnival 2026 akan berlangsung selama tiga hari, yaitu pada 23–25 Januari 2026.

Siapa saja artis dan tokoh esports yang hadir di M7 Carnival?

M7 Carnival menghadirkan artis seperti Viloid, Naykilla & Jemsii, Dipha Barus, dan Stephanie Poetri. Selain itu, ada juga tokoh esports dan content creator ternama, termasuk Jess No Limit, Donkey, Luminaire, Wannn, RBDYS, dan masih banyak lagi.

Berapa harga tiket M7 Carnival 2026?

Terdapat dua jenis tiket M7 Carnival, yaitu Regular Day Pass seharga Rp20.000 dan VIP Day Pass seharga Rp50.000. Tiket VIP menawarkan akses prioritas ke zona VIP serta merchandise M7 eksklusif dan M7 Premium Chest.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Valya Annisya
EditorValya Annisya
Follow Us

Latest in Esports

See More

350+ Nama Guild FF yang Seram, Pendek, Keren, dan Aesthetic

22 Jan 2026, 18:00 WIBEsports