Opening Ceremony M7 World Championship Berjalan Meriah Didukung EKRAF

- Opening ceremony M7 World Championship diselenggarakan di Batavia PIK pada tanggal 9 Januari 2026 malam.
- Tema "Rise as One" memperkenalkan kebudayaan Indonesia yang beragam, serta semangat Bhinneka Tunggal Ika.
- Kolaborasi antara Moonton dengan EKRAF memberikan dukungan dan ekspertise sepanjang turnamen M7 ini.
Opening ceremony M7 World Championship telah sukses diselenggarakan di Batavia PIK pada tanggal 9 Januari 2026 malam.
Disiarkan secara live melalui YouTube dan TVRI, ini adalah oepning ceremony pertama dalam sejarah M Series, dimana biasanya diadakan acara opening gala secara tertutup.
Sejumlah superfans menghadiri acara ini, yang turut mengundang beberapa tamu dari pihak EKRAF dan Pemprov DKI Jakarta.
Table of Content
Opening ceremony angkat tema Rise as One

Opening ceremony ini mengusung tema "Rise as One", yang memperkenalkan kebudayaan Indonesia yang beragam, serta semangat Bhinneka Tunggal Ika.
Swargaloka Dance Crew menampilkan koreografi dansa dan kostum yang terinspirasi kebudayaan dari Sumatera, Jawa, Bali, Kalimantan, Sulawesi, Papua, dan daerah lainnya.
Keberagaman juga direfleksikan pada ke-16 tim yang lolos ke babak Swiss Stage, dimana mereka berasal dari berbagai negara dan regional yang menunjukkan tingkat kompetitif yang tinggi.
Puncak perayaan ditandai lewat estafet trofi M Series yang dibawa oleh player Bigetron by Vitality Vivian, juara M1 Wannn dan Luminaire, serta binaragawan Igedz Executioner yang tampil dalam cosplay Gatotkaca.
Kolaborasi Moonton dan EKRAF

Opening ceremony M7 ini berhasil terwujud berkat kolaborasi antara pihak Moonton dengan EKRAF, yang memberikan dukungan serta ekspertise mereka sepanjang turnamen M7 ini.
"M7 menempatkan Indonesia di pusat panggung esports global. Dalam beberapa minggu ke depan, dunia tidak hanya akan menyaksikan tim-tim MLBB terbaik berkompetisi. Mereka juga akan melihat semangat, kreativitas, dan energi Indonesia," kata Wakil Menteri EKRAF Irene Umar.
"Sebagai kementerian, kami mengakui peran Moonton Games dalam membangun ekosistem esports yang profesional, berkelanjutan, dan dihormati secara global. Saya juga ingin menyampaikan apresiasi kami kepada Moonton Games karena telah menciptakan peluang, menginspirasi talenta muda, dan menyatukan jutaan penggemar," sambungnya.
Senada dengan irene, Tiger Xu selaku Global Head of MLBB Esports dari Moonton menyebut opening ceremony ini sebagai penggabungan budaya lokal dengan pengaruh global MLBB.
"Malam ini adalah pernyataan tentang apa yang diwakili MLBB Esports saat ini, dan mencerminkan perjalanan yang akan kita tempuh di masa depan. Dengan memadukan tradisi dengan inovasi, upacara tersebut mewujudkan visi kami untuk MLBB dalam mengangkat dan memberdayakan komunitas yang paling penting bagi kami," ungkap Xu.
Lebih banyak hiburan di M7 Carnival dan grand final M7

Keseruan M7 tidak hanya ada di opening ceremony saja, karena disiapkan berbagai gelaran acara yang turut mendukung kemeriahan M7 World Championship di Indonesia.
M7 Carnival diadakan di Stadion Madya GBK bertepatan dengan babak playoff, menampilkan sesi meet and greet, aktivitas games, hingga pernampilan dari artis kenamaan Ibu Kota.
Tak hanya itu saja, Moonton sudah menyiapkan acara spesial pada pembukaan grand final M7 World Championship di Tennis Indoor Senayan Jakarta.
"Untuk grand final, kita mau menyiapkan suatu hal yang sangat spesial, karena tentunya untuk bisa mengadakan M7 di Indonesia ini sebuah kebanggaan bagi kami," kata Dini Hapsari, Indonesia Bussiness Development & Partnership Lead MLBB dari Moonton.
"Kita belum bisa spill (acaranya), tapi tentunya akan ada banyak sekali kebudayaan Indonesia yang akan kita bawa di sana. no na juga akan tampil di grand final. Harapannya, tentu nanti tim Indonesia bisa menjadi juara," jelasnya.
Babak Swiss Stage M7 World Championship dimulai hari ini, 10 Januari 2026 di MPL Arena, XO Hall Tanjung Duren, Jakarta.
FAQ
| Kapan dan di mana Opening Ceremony M7 World Championship diselenggarakan? | Opening ceremony berlangsung pada 9 Januari 2026 malam di Batavia PIK, Jakarta, dan disiarkan live melalui YouTube serta TVRI. |
| Apa yang membuat Opening Ceremony M7 berbeda dari seri sebelumnya? | Ini adalah pertama kalinya M Series mengadakan opening ceremony terbuka untuk publik, bukan sekadar gala tertutup seperti biasanya. |
| Tema apa yang diusung dalam Opening Ceremony M7? | Tema "Rise as One" menonjolkan keberagaman budaya Indonesia serta semangat Bhinneka Tunggal Ika. |
| Siapa saja yang tampil dalam acara Opening Ceremony M7? | Swargaloka Dance Crew menampilkan tarian budaya dari berbagai daerah Indonesia, serta ada estafet trofi M Series oleh pemain Bigetron Vivian, juara M1 Wannn dan Luminaire, dan cosplay Gatotkaca oleh Igedz Executioner. |
| Selain Opening Ceremony, acara apa lagi yang disiapkan dalam rangkaian M7 World Championship di Indonesia? | Ada M7 Carnival di Stadion Madya GBK saat playoff, serta acara spesial di grand final di Tennis Indoor Senayan Jakarta dengan penampilan budaya Indonesia dan artis kenamaan. |


















