Tanggal 8 November 2025 kemarin, EVOS Esports menghadirkan ROAR FEST 2025, sebuah festival tahunan terbesar yang kali ini menandai 9 tahun perjalanan EVOS di dunia esports.
Mengusung tema “9 Tahun Bersama” dengan tagline “Where Legends Are Made, Not Born”, acara ini menjadi momen refleksi, apresiasi dan transformasi EVOS.
Di tahun kesembilannya, EVOS ingin menegaskan bahwa setiap pencapaian besar lahir dari kerja keras dan semangat tak kenal menyerah.
“Tahun ini menjadi momen yang sangat spesial bagi kami. Sembilan tahun bukan hanya tentang waktu , tetapi tentang proses, komunitas dan semangat untuk terus berkembang," ujar FlipFlop, Head of Esports Performance EVOS Esports.

