Rekomendasi Build Karakter Bkornblume dari Reverse 1999

Bkornblume merupakan salah satu karakter Reverse 1999 yang cukup banyak diincar oleh pemain. Meskipun karakter bintang lima, namun dia sudah sering dipakai karena selalu masuk top tier dalam berbagai forum.
Untuk pemain F2P, Apalagi rolenya sebagai Support-DPS membuatnya selalu terpakai, khususnya pada stage sulit.
Untuk mengetahui seperti apa rekomendasi build karakter Bkornblume, simak ulasannya di bawah ini.
Build Karakter Bkornblume
1. Gunakan Psychubes Brave New World

Rekomendasi pertama adalah kita bahas Psychube terbaik. Untuk bagian Psychubes, kamu bisa pilih Brave New World.
Psychube ini sangat cocok karena memperkuat kemampuan DPS-nya dengan peningkatan statistik signifikan.
Brave New World memberikan keunggulan dalam pertempuran dengan meningkatkan efek serangan dan kecepatan serangnya.
Hal itu sesuai dengan peran Bkornblume sebagai support kuat dengan serangan Reality Damage. Peningkatan ini membuatnya lebih efektif dalam memaksimalkan damage terhadap musuh.
Psychube ini juga direkomendasikan karena kesesuaian yang ideal dengan gaya bermain Bkornblume yang fokus pada serangan Reality Damage.
Kombinasi antara kemampuan DPS yang tinggi dan peningkatan statistik dari Psychube membuatnya jadi elemen kuat dalam tim. Hal itu memberikan kontribusi signifikan dalam pertempuran.
2. Gunakan Psychubes Yearning Desire

Selain Brave New World, kamu juga bisa menggunakan Psychube lain bernama Yearning Desire.
Psychubes ini memberikan keuntungan tambahan berupa peningkatan serangan dan kekuatan sihir (Incantation Might). Sehingga, sangat cocok dengan gaya permainan Bkornblume yang berfokus pada debuff dan meningkatkan kerusakan dihasilkan.
Kelebihan Yearning Desire juga memberikan bonus damage ekstra dan peningkatan kekuatan serangan. Hal itu terjadi ketika digunakan pada target musuh dengan statistik yang rendah atau dalam kondisi status negatif.
3. Tim Terbaik Bersama Bkornblume

Setelah mengetahui Psychubes terbaik untuk Bkornblume, kini kita masuk ke bagian rekomendasi tim terbaiknya. Beberapa daftar yang bisa kamu coba adalah sebagai berikut.
- Centurion: Sebagai DPS utama, Centurion dengan serangannya yang kuat dan Psychubes seperti Brave New World atau His Bounden Duty memberikan kerusakan tambahan sejalan dengan Bkornblume.
- Eternity: Dengan Psychubes seperti Yearning Desire. Eternity dapat memberikan debuff pada musuh, memperlemah mereka, dan mendukung peningkatan kerusakan tim.
- Voyager: Tambahan dengan kemampuan Star Damage, dapat melengkapi kerusakan dari Bkornblume dan Centurion.
- An-an Lee: Dengan kemampuan Plant Damage, An-an Lee dapat memberikan kerusakan tambahan dan dapat dipasangkan dengan Bkornblume untuk meningkatkan serangan tim.
Tim ini memberikan sinergi yang baik dengan Bkornblume. Hal itu dapat memaksimalkan kemampuan Reality Damage-nya dan mendukung debuff yang dia berikan.
Centurion dan Eternity memberikan damage yang kuat. Sementara Voyager dan An-an Lee memberikan keragaman elemen yang mendukung serangan tim.
Untuk lebih banyak informasi seputar esports dan video game, jangan lupa untuk follow akun Instagram GGWP di @ggwp_esports!