Baca artikel GGWP lainnya di IDN App
For
You

Mediatek Umumkan Helio G200, Minim Peningkatan?

mediatek helio g200 - featured.jpg
Mediatek Helio G200 (mediatek)
Intinya sih...
  • Mediatek memperkenalkan chipset Helio G200 dengan peningkatan teknologi perekaman video dan penangkapan sinyal 4G DC SAR yang lebih agresif.
  • Performa Helio G200 hampir sama dengan G100, menggunakan ukuran node yang sama yaitu 6nm, namun mengklaim peningkatan hingga 10 persen dalam benchmark.
  • Helio G200 memiliki dua Cortex-A76 (2,2Ghz) dan enam Cortex-A55 (2,0Ghz), serta GPU yang sama dengan G100 namun dengan peningkatan clockspeed sebesar 10 persen.

Dalam memilih sebuah ponsel pintar berbasis android, ada satu faktor penting yang selalu menjadi pertimbangan; chipset apa yang digunakan. Bagi konsumen yang berminat membeli smartphone segmen entry-level, pilihannya tidak banyak.

Para konsumen seringkali terjebak dengan pilihan yang sama, Helio G99 yang dibuat oleh Mediatek. Segmen budget terasa gersang, para gamer yang mencari ponsel dengan performa tinggi di harga entry level pun tidak bisa berkata apa-apa melihat pilihan mereka yang berakhir sama.

Jelas, Mediatek juga memiliki entri yang lebih baru seperti Helio G100 Ultimate, namun chipset satu ini membawakan perubahan yang hampir tidak ada bedanya. Dan kali ini, Mediatek pun mulai memamerkan evolusi dari G100 yang akan dinamai dengan G200. Lantas, bedanya apa?

1. Teknologi Perekaman dan Penangkapan Sinyal yang dipertingkat!

mediatek helio g200 - key features.jpg
Kunci Fitur Helio G200 yang terdengar seperti marketing gimmick (mediatek)

Kali ini, Mediatek ingin membawakan sejumlah perubahan yang akan terasa signifikan untuk para non-gamer, yaitu pada segmen kamera dan sinyal.

Pertama, kemampuan perekaman dari Helio G200 akan jauh lebih bagus dibanding G100, mampu menangkap video dengan kualitas HDR yang lebih tajam. Hal ini bisa dicapai berkat dukungan 12-bit DCG atau dual conversion gain yang disematkan.

Selain itu, Mediatek juga menambahkan teknologi 4G DC SAR yang menjamin penangkapan sinyal yang lebih agresif di zona yang sulit mendapatkan sinyal. Sekiranya, teknologi baru ini mampu meningkatkan jarak konektivitas hingga 83 persen, begitulah yang disebutkan oleh Mediatek.

2. Performa? Hampir Sama Saja!

mediatek helio g200 - tecno spark 40 series.jpg
Tecno Spark 40 Series akan menjadi smartphone pertama yang mengadopsi Helio G200 (gsmarena)

Tampak tidak ada perubahan yang benar-benar berarti saat melihat spesifikasi yang ditawarkan. Helio G200 dirakit menggunakan ukuran node yang sama dengan G100 yaitu 6nm. Secara performa, Tecno yang akan menggunakan chipset ini mengklaim peningkatan hingga 10 persen.

Hasil benchmark yang didapat oleh Tecno untuk Spark 40 Pro+ berada di kisaran 470.000 untuk Antutu. Ini terdengar akurat mengingat rata-rata benchmark yang didapat untuk G99 dan G100 berada di kisaran 440.000.

Selebihnya, Helio G200 menggunakan dua dua Cortex-A76 (2,2Ghz) dan enam Cortex-A55 (2,0Ghz). GPU yang digunakan masih sama dengan G100, Mali-G57 MC2 namun dengan peningkatan clockspeed sebesar 10 persen pada 1,1Ghz.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Mecca Medina
EditorMecca Medina
Follow Us